Atlet Tolak Peluru MAN 1 Kebumen Berjaya di Bandung Open 2024
Jawara tolak peluru Bandung Open 2024 (Paling kiri; Fahmi M, paling kanan Riva Anggri Sella) |
BANDUNG, 7 Desember 2024 – Dua atlet tolak peluru Madrasah Aliyah
Negeri (MAN) 1 Kebumen berhasil mengharumkan nama sekolah dan daerahnya di
ajang Kejuaraan Atletik Bandung Open 2024. Fahmi Maulana meraih medali perak
pada kategori putra U-16, sementara Riva Anggri Sella meraih medali perunggu
pada kategori putra U-18.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Padjajaran Bandung ini menjadi
ajang pembuktian bagi kedua atlet, terutama bagi Fahmi yang sebelumnya gagal
meraih podium di ajang SAC Central Java Qualifiers karena diskualifikasi.
"Saya sangat senang bisa meraih medali perak ini. ini adalah kemenangan
yang sangat manis, sebelumnya saya diskualifikasi karena masih kurang
pengalaman tanding diluar kota, juga canggung ketika lintasannya ada pembatas
bloknya " ujar Fahmi dengan senyum lebar. "Saya ingin mengucapkan
terima kasih kepada pembina dan semua yang telah mendukung saya." imbuh Fahmi.
Tidak hanya Fahmi, rekannya, Riva Anggri Sella, juga berhasil meraih medali
perunggu di kategori yang lebih tinggi. Keduanya berhasil mengibarkan bendera
MAN 1 Kebumen di Stadion Padjajaran Bandung pada 7 Desember lalu.
Kepala MAN 1 Kebumen, Wachid Adib, menyampaikan rasa bangganya atas prestasi
yang diraih kedua atlet. "Ini bukti kalau anak-anak
kita punya potensi yang luar biasa, memiliki semangat juang yang tinggi. Selain
pinter ngaji, mereka juga jago olahraga!" pujinya. “Kami berharap prestasi
ini bisa menginspirasi siswa lainnya," tambahnya. (lan)